Senin, Mei 20, 2024
BerandaPengumumanKenapa Tidak Bisa Daftar Akun SSCASN ? Simak Penjelasannya

Kenapa Tidak Bisa Daftar Akun SSCASN ? Simak Penjelasannya

Pendaftaran CPNS 2023 telah resmi dimulai, tetapi banyak calon peserta yang merasa kesulitan dalam membuat akun CPNS. Jadi, apa sebabnya kenapa tidak bisa daftar akun SSCASN untuk CPNS 2023? Berikut penjelasannya.

Tanggal pendaftaran CPNS 2023 sebenarnya telah diundur dari 17 September menjadi 20 September 2023, dan akan berlangsung hingga 8 Oktober 2023. Untuk mendaftar, calon peserta harus mengakses situs resmi SSCASN BKN. Namun, banyak yang mengalami hambatan dalam proses pembuatan akun.

Kenapa Tidak Bisa Daftar Akun SSCASN ?

Lalu, kenapa tidak bisa daftar akun SSCASN untuk CPNS 2023? Menurut informasi dari berbagai sumber, salah satu alasan utamanya adalah beberapa instansi masih memerlukan waktu tambahan untuk melakukan verifikasi formasi CPNS 2023.

Oleh karena itu, disarankan bagi calon peserta untuk terus memantau situs resmi SSCASN BKN atau akun media sosial resmi BKN dan instansi yang menjadi tujuan, untuk mendapatkan informasi terkini mengenai proses pembuatan akun.

Penjelasan dari Akun IG BKN

Kabar informasi terbaru pendaftaran SSCASN akan dibuka pada tanggal 20-09-2023 jam 20:09:23 itulah yang menjadi alasan Kenapa Tidak Bisa Daftar Akun SSCASN sampai sekarang.

Bagi anda yang mendaftar segera persiapkan data data dukung sebelum waktu yang ditentukan

Sementara Pendaftaran Seleksi CASN akan dibuka pukul 23:09:20

Penjelasan dari Akun BKN, Kenapa Tidak Bisa Daftar Akun SSCASN

Bagi Anda yang belum tahu bagaimana cara mendaftar dan membuat akun CPNS 2023, berikut adalah langkah-langkahnya:

Cara Daftar Akun SSCASN CPNS 2023

  • Kunjungi situs resmi SSCASN BKN di https://sscasn.bkn.go.id
  • Pilih opsi ‘Buat Akun’
  • Isi data pribadi seperti NIK (Nomor Induk Kependudukan), nomor KK (Kartu Keluarga), nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, nomor ponsel yang aktif, dan email yang valid
  • Selanjutnya, unggah foto KTP dan swafoto, serta buat kata sandi untuk login akun SSCASN
  • Pastikan semua informasi telah diisi dengan benar, karena data yang sudah disimpan tidak bisa diubah
  • Masukkan kode captcha dan klik ‘Lanjutkan’
  • Sebelum menyelesaikan pendaftaran, periksa kembali semua data
  • Klik ‘Iya’ dan pendaftaran akun Anda selesai
  • Penting untuk diingat bahwa selama proses pendaftaran, Anda diharuskan untuk mengaktifkan kamera pada perangkat komputer atau PC yang digunakan.

Itulah penjelasan mengenai kenapa tidak bisa daftar akun SS CASN BKN untuk CPNS 2023, lengkap dengan jadwal dan cara mendaftar. Pastikan juga semua dokumen yang dibutuhkan untuk pendaftaran CPNS 2023 sudah disiapkan.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular